Nurul Iman News- Program Pesantren Juara Jawa Barat meliputi program One Pesantren One Product (OPOP), merupakan salah satu dari 17 program unggulan Gubernur Jawa Barat dan Wakil
Gubernur yang di sebut program “Pesantren Juara” mengkolaborasikan pesantren dengan Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jabar dan 10 besar koperasi tingkat nasional dengan tujuan untuk menciptakan kemandirian umat melalui para santri, masyarakat dan Pondok Pesantren itu sendiri, agar mampu mandiri secara ekonomi, sosial dan juga untuk memacu pengembangan skill, teknologi produksi, distribusi, serta pemasaran melalui sebuah pendekatan inovatif dan strategis dari Pemprov Jabar bersama Dinas KUKM Provinsi Jawa Barat, memastikan seluruh Pondok Pesantren di Jawa Barat dapat memperoleh akses atas program pemerintah dalam sektor pemberdayaan ekonomi, teknologi dan produksi yang efisien, tepat serta modern di era digital saat ini.
Al Ashriyyah Nurul Iman Islamic Boarding School, salah satu pesantren di jawa barat yang telah memiliki 45 unit usaha mandiri berkesempatan menjadi tuan rumah bagi peserta program OPOP. Oleh karenanya Nurul Iman telah mempersiapkan sejak jauh hari sebelum kedatangan para peserta, mulai dari modul pelatihan, fasilitas/tempat sampai pada hari selasa, sekitar 250 orang peserta dari berbagai pesantren Jabar memadati area Pesantren Nurul Iman, parung (24/09). Para peserta program OPOP di Nurul Iman inilah yang nantinya akan mendapatkan Bimtek selama 7 hari untuk pengolahan dan produksi di sektor makanan olahan nabati, hewani, serta kerajinan tangan dan minuman seperti produksi roti, susu sari kedelai dan lain-lain.
Program unggulan pesantren juara Jabar tahun ini menjadi inovasi pendorong bagi Nurul Iman untuk meningkatkan kinerja dan semangat para santri dalam menjalankan unit-unit usaha mandiri yang dikelola oleh santri Nurul Iman. Sehingga kedepannya pesantren ini semakin banyak menelurkan berbagai bentuk manfaat yang baik bagi santrinya maupun masyarakat setempat demi terciptanya tatanan sosial yang lebih baik dengan berwirausaha mandiri seperti yang dicontohkan oleh Al Ashriyyah Nurul Iman Islamic Boarding School.
Redaksi Al Ashriyyah Nurul Iman_Mohamad Alfan